Pemantauan Vaksinasi Covid-19 di Desa Pasekan Kecamatan Ambarawa

Pemantauan Vaksinasi Covid-19 di Desa Pasekan Kecamatan Ambarawa

Ambarawa, 5 Juni 2021

Forkompincam Ambarawa kembali melaksanakan pemantauan vaksinasi Covid-19 yang pada hari ini dijadwalkan di Desa Pasekan Kecamatan Ambarawa. Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 berjalan lancar, aman, tertib dan sesuai protokol kesehatan.

Pemberian vaksin merupakan salah satu upaya yang dinilai paling efektif untuk mengatasi pandemi COVID-19 yang masih terus berlangsung. Vaksinasi adalah pemberian vaksin (antigen) yang dapat merangsang pembentukan imunitas (antibodi) sistem imun di dalam tubuh. Vaksinasi sebagai upaya pencegahan primer yang sangat handal mencegah penyakit yang dapat dicegah dengan vaksinasi. Dengan prosedur vaksinasi yang benar diharapkan akan diperoleh kekebalan yang optimal, penyuntikan yang aman dan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) yang minimal.

Vaksinasi Covid-19 dilakukan setelah kepastian keamanan dan keampuhannya ada. Vaksinasi Covid-19 merupakan upaya untuk menurunkan kesakitan dan kematian serta mendorong terbentuknya kekebalan kelompok (herd imunity). Selain itu, vaksinasi Covid-19 bertujuan untuk melindungi dan memperkuat sistem kesehatan secara menyeluruh, juga menjaga produktivitas dan mengurangi dampak sosial dan ekonomi masyarakat.

Dalam menghadapi pandemi Covid-19, masyarakat diminta tidak hanya mengandalkan satu intervensi kesehatan saja. Upaya vaksinasi yang dilakukan saat ini, tidak semata-mata menjadi satu-satunya upaya melindungi masyarakat dari penularan Covid-19. Vaksinasi tidak akan berhasil apabila tidak diimbangi dengan protokol kesehatan.

Untuk itu selama belum tercapai kekebalan komunitas atau herd immunity, maka pencegahan paling efektif adalah kepatuhan protokol kesehatan oleh seluruh individu. Langkah penanganan pandemi Covid-19 tidak bisa dilakukan secara tunggal, harus komprehensif dengan melibatkan protokol kesehatan yang ketat demi menekan lebih banyak jumlah orang yang terinfeksi.

Diharapkan juga kepada seluruh masyarakat, walaupun sudah divaksinasi, harus tetap mematuhi protokol kesehatan 5M, yakni dengan mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir, memakai masker, menjaga jarak, membatasi mobilitas dan interaksi serta menjauhi kerumunan. Karena vaksin bukanlah obat dan vaksin merupakan salah satu cara untuk bisa mengendalikan pandemi Covid-19.